Ketahui 4 Cara Bersikap Bodo Amat Agar Hidup Jauh Lebih Baik

Buat Info - Ketahui 4 Cara Bersikap Bodo Amat Agar Hidup Jauh Lebih Baik


Bersikap bodo amat

di situasi dan kondisi tertentu, penting untuk kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari. Karena kunci ketenangan hidup ada pada sejauh mana kita bisa memilih antara hal apa yang patut kita pedulikan, dan hal apa yang perlu kita lewatkan tanpa perlu mengurusinya.


Kecenderungannya, kita akan mudah stress dengan penilaian orang lain tentang diri kita. Apalagi penilain yang sifatnya negatif, tentu memiliki dampak buruk terhadap kondisi psikologis kita untuk ke depannya. Seperti yang kita ketahui bahwa overthinking serta tidak bisa bersikap bodo amat bisa merusak sel otak di hippocampus sehingga dapat menyebabkan gangguan mental.


Lantas bagaimana caranya agar kita bisa bersikap bodoh amat terhadap kondisi dan situasi tertentu?. Pada kesempatan kali ini koneksi informasi akan berbagi sedikit cara bagaimana agar kita bisa bersikap bodoh amat terhadap hal-hal yang diluar urusan kita.

[Baca Juga: 6 rekomendasi aplikasi meditasi agar hidup lebih tenang]

4 Cara Bersikap Bodo Amat

Sikap bodo amat bukan berarti menjadi sosok yang acuh tak acuh terhadap semua hal. Melainkan bisa memposisikan diri dalam situasi dan kondisi tertentu. Nah, di bawah ini 4 cara mudah untuk bisa bersikap bodo amat agar hidup bisa jauh lebih baik.


1. Jauhi orang-orang yang beraura negatif

Langkah awal untuk menjadi orang yang bodo amat adalah dengan menjauhi orang-orang yang memiliki efek negatif dalam hidup kita. Orang yang memiliki aura negatif bukanlah orang yang jahat, melainkan mereka yang berpotensi menularkan hal-hal negatif sehingga merusak kesehatan mental kita. Contoh misal orang-orang yang beraura negatif seperti terbiasa membicarakan kejelekan orang lain (Ghibah), suka mengeluh, tidak bisa menghormati orang lain, dan ingin selalu dinomer satukan. Jadi, jika ingin hidup kita lebih damai dengan mental yang sehat, sebaiknya jauhi orang-orang dengan aura negatif tersebut.

[Baca Juga: 3 Seni Untuk Bersikap Bodo Amat]

2. Keluar dari standar orang lain

Langkah kedua untuk hidup lebih baik adalah dengan keluar dari standar orang lain. Artinya, kita jangan terlalu sibuk memikirkan perkataan orang lain yang notabene tidak memiliki manfaat bagi kehidupan kita. Cukup lakukan apa yang kita yakini saja, karena tentunya standar kita dengan orang lain tidak melulu sama tergantung kapasitas diri masing-masing. So, sebaiknya pakai standar hidup sesuai dengan kapasitas diri kita untuk hidup yang lebih baik.

[Baca Juga: Sisi Positif Sikap Bodo Amat Bagi Kesehatan Mental]

3. Keluar dari jebakan masa lalu

Langkah ketiga untuk bisa bersikap bodo amat adalah dengan keluar dari jebakan masa lalu. Memang betul adanya, bahwa masa lalu merupakan pengalaman terbaik untuk menuju masa depan yang lebih baik. Namun perlu diketahui bahwa tidak semua pengalaman masa lalu bisa membuat kita semakin kencang untuk melangkah menuju masa yang lebih baik. Intinya, keluarlah dari jebakan masa lalu yang notabene bisa menghambat langkah anda untuk mencapai kehidupan yang lebih baik dimasa selanjutnya.


4. Yakinlah bahwa kita tidak sempurna 

Disadari atau tidak, kita sebagai manusia memiliki kecenderungan merasa menjadi orang yang paling sempurna dari yang lainnya dari segi apapun. Manusiawi tentunya jika kita merasa menjadi yang paling sempurna. Namun perlu diketahui bahwa tidak ada kesempurnaan yang hakiki dalam kehidupan ini. Seperti pepatah bilang, masih ada langit di atas langit jadi tidak ada kesempurnaan yang sempurna dalam hidup manusia. Dengan kita menyadari dan meyakini bahwa diri kita tidak sesempurna yang kita fikirkan, maka kita akan dapat menemukan ketenangan hidup yang sebenarnya. Kita tidak akan memaksakan diri kita untuk melakukan hal-hal di luar kapasitas diri kita yang kemudian menjebak kita dalam kubangan depresi.

[Baca Juga: Keuntungan Memiliki Sikap Bodo Amat]

Demikianlah informasi tentang cara mudah untuk bersikap bodo amat dalam situasi dan kondisi tertentu. Namun perlu digaris bawahi bahwa bersikap bodo amat bukan berarti menjadi sosok yang apatis terhadap semua hal, melainkan bisa menjadi sosok yang semangat menjalani hidup dan tetap fokus pada hal-hal yang principle agar hidup jauh lebih baik. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat bagi kita semua. Jangan lupa share dan comment, karena berbagi itu indah.

11 komentar untuk "Ketahui 4 Cara Bersikap Bodo Amat Agar Hidup Jauh Lebih Baik"

  1. memang kadang kita prlu bodo amat , daripada kita stres,

    BalasHapus
  2. betul sekali Mbak Tira.... menekan tingkat stress dengan cara bersikap bodo amat akan menyehatkan mental kita. terima kasih sudah mampir

    BalasHapus
  3. Terima kasih banyak infonya saya capek selalu berada di lubang depresi saya tidak bisa keluar karena terlalu berpikur hal yang tidak penting tapi setelah membaca situs ini pikiran saya agak terbuka dan sangat membantu terima kasih banyak atas informasi nya semoga saya bisa terapkan ke hidup saya setelah ini semoga sukse kak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih kembali.... semoga informasi di atas bisa membantu menyelesaikan masalah anda

      Hapus
  4. harus move on mas.... terapkan cara di atas biar bisa melangkah jauh dari masa lalu

    BalasHapus
  5. Balasan
    1. betul banget mbak.... karena menjadi salah satu cara untuk terbebas dari stres

      Hapus
  6. Orang beraura negatif akan selalu melihat masalah dari setiap solusi

    Salam Parpining

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul sekali mas, karena apapun bentuknya, baik itu solusi, kritik, dan saran tentu akan dinilai negatif jika cara berfikirnya selalu negatif. oleh karena itu pentingnya bersikap bodo amat untuk bisa memilah dan memilih mana yang baik dan buruk bagi keberlangsungan hidup yang lebih sehat.

      Hapus
  7. kupasan artikelnya sangat membantu bagaimana kita bersikap dengan lebih bijak...terimakasih mas atas pencerahannya, smoga sukses selalu

    BalasHapus
    Balasan
    1. Disituasi dan kondisi seperti sekarang ini, sikap bodo amat memang kita lakukan mas demi menjalani hidup yang lebih sehat. Semoga artikel cara bersikap bodo amat ini bisa bermanfaat buat orang banyak.

      Hapus

Posting Komentar