9 Bahaya Main HP Sambil Tiduran Ini Wajib Diketahui
BuatInfo.com - Handphone merupakan produk digital yang bayak digunakan oleh manusia di era digitalisasi seperti sekarang ini. Handphone seperti seakan berubah fungsi dari yang sebelumnya hanya sebatas alat komunikasi berubah menjadi kebutuhan primer karena semua aktifitas seseorang semuanya dilakukan melalui handphone.
Tidak dipungkiri memang, dimana handphone memiliki kontribusi besar dalam kehidupan manusia. Handphone bisa memudahkan komunikasi bagi mereka yang mobilitasnya tinggi, sebagai media penyimpanan dokumen atau foto, dan sebagai hiburan dalam mengisi waktu luang.
Namun sayangnya, tidak sedikit pula orang-orang yang menggantungkan hidupnya pada produk digital yang satu ini. Dimana tidak sedikit dari mereka yang menghabiskan waktunya dengan hanya main hp berjam-jam, sekedar memainkan game kesukaan atau bersosial media.
Dan parahnya lagi, saat sebelum tidur pun produk digital yang satu ini masih mereka butuhkan. Padahal bermain hp sambil tiduran memiliki efek buruk bagi kesehatan.
Efek Buruk Main HP Sambil Tiduran
Dari beberapa hasil penelitian menyebutkan bahwa main hp sambil tiduran dapat memicu gangguan fisik, dimana salah satunya seperti risiko transient smartphone blindnessa atau kebutaan dalam beberapa waktu.
Selain itu, ada pula efek buruk yang dapat ditimbulkan oleh handphone saat memainkannya sambil tiduran. Dimana diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Otak Lelah
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa keasyikan bermain hp sambil tiduran dapat membuat seseorang lupa waktu. Sehingga jam istirahat pun akan berkurang akibat dari keasyikan bermain hp.
Padahal, menurut Kepala NSF Charles A. Czeisler, professor di bidang kesehatan dari Harvard Medical School, untuk kategori dewasa, tidur yang ideal berada di angka 7-9 jam perhari.
Oleh karena itu, jika jam istirahat tidak terpenuhi sebagaimana yang tersebut pada hasil penilitian di atas, maka otak kita akan mengalami kelelalahan sehingga mata mudah mengantuk dan dapat mengganggu aktifitas keesokan harinya.
2. Kebutaan Sementara
Pasalnya, pada saat kita bermain hp sambil tiduran, kecenderungannya ruangan kamar alam kondisi gelap. Padahal bermain hp pada ruangan gelap dapat memicu kebutaan sementara.
Dari sebuah penilitan yang hasilnya dimuat di New England Journal Medicine disebutkan bahwa memainkan gawai sambil tiduran dengan menggunakan sebelah mata dan berada di tempat yang gelap berisiko terkena Transient Smartphone Blindness.
[Baca Juga: Bahaya Gadget Terhadap Perkembagan Mental Anak]
Sindrom tersebut akan membuat mata kita tidak dapat melihat selama beberapa saata atau kebutaan sementara akibat penyesuaian cahaya dari mata kiri ke mata kanan, atau sebaliknya.
Dan jika kebiasan main hp sambil tiduran di ruangan gelap ini dilakukan terus menerus, maka bukan tidak mungkin lagi resiko kebutaan permanent akan menjadi efek jangka panjang.
3. Insomnia
Banyak orang beranggapan bahwa insomnia merupakan penyakit genetik atau bawaan. Padahal, insomnia bisa terjadi kepada siapapun, khususnya kepada mereka yang terbiasa main hp sambil tiduran.
Radiasi blue screen pada hp dapat memicu susah tidur dan gelisah yang notabene merupakan gejala dari insomnia. Selain itu, radiasi sinar biru sangat erat kaitannya dengan sel-sel dalam tubuh yang mengalami keterlambatan dalam beregenerasi.
4. Obesitas
Dari haril penelitian yang dilakukan Universty of Chicago, diketahui bahwa kurangnya waktu istirahat dapat memicu gangguan hormon seperti hormone ghrelin yang mengendalikan rasa lapar pada seseorang, dan hormon leptin yang bertugas memberikan informasi kenyang ke otak.
Sudah bisa dibayangkan bukan bagaimana jika kedua hormon tersebut terganggu?. Aktifitas bermain hp sambil tiduran akan merusak kerja kedua hormon tersebut, maka tidak heran jika seseorang yang terbiasa bermain hp sambil tiduran mengalami gangguan obesitas akibat dari melemahnya kerja kedua hormon tersebut.
5. Penyakit Mata
Sebagaimana yang telah disebutkan di atas bahwa bermain hp sambil tiduran tidak baik buat kesehatan fisik kita. Karena dapat memicu gangguan penglihatan ringan sampai dengan kebutaan permanen.
Seseorang yang sering bermain hp sambil tiduran akan mengalami penyakit mata, dimana hal tersebut ditandai dengan munculnya beberapa gejala seperti mata kering akibat dari kekurangan cairan pada mata.
Minimnya produksi air mata bisa disebabkan oleh aktivitas bermain hp yang terlalu sering, sehingga mata mengalami kelelahan karena terus menerus menatap layar handphone sambil tiduran.
6. Metabolisme tubuh terganggu
Dari kacamata kesehatan diketahui bahwa metabolisme tubuh terjadi justru pada saat kita dalam kondisi tidur. Bisa dibayangkan bukan bagaimana jika waktu istirahat kita berkurang karena terlalu sering main handphone, tentu metabolism tubuh kita tidak akan berkerja secara maksimal.
Selain itu paparan radiasi ponsel juga dapat mengganggu metabolisme tubuh, sehingga menghambat detosifikasi racun dalam tubuh juga akan terganggu.
7. Memicu penyakit Alzheimer
Alzheimer merupakan gangguan saraf yang ditandai dengan menurunnya funsi daya ingat, kemampuan berpikir dan berbicara akibat dari matinya sel otak secara bertahap.
Alzheimer sendiri bukanlah penyakit yang menular, namun demikian setiap orang bisa berpotensi terkena penyakit ini jika terlalu sering terkena paparan radiasi smartphone pada saat tidur. Orang yang terbiasa main hp sambil tiduran, secara tidak sadar mereka mempercepat datangnya penyakit Alzheimer karena radiasi smartphone deketahui dapat memicu munculnya penyakit yang satu ini.
8. Stress
Kebiasaan bermain ponsel sambil tiduran dapat pula memicu adanya gangguan psikis seperti stress posttraumatic. Jenis stress yang satu ini merupakan kondisi dimana kita selalu merasa tegang dan selalu dalam keadaan berjaga-jaga.
Perasaan tegang serta berjaga-jaga tersebut merupakan efek dari kebiasaan kita menerima notifikasi pesan, atau panggilan yang masuk pada smartphone kita. Kondisi yang demikian ini akan menjauhkan kita dari kondisi rileks dan merasa sulit untuk tidur nyenyak.
9. Gangguan kesuburan pada pria
Radiasi dari handphone dapat menyebar ke segala arah, termasuk tubuh yang dapat berdampak pada kesuburan pria. Sperma yang terpapar radiasi smartphone bisa saja mengalami kerusakan, kemampuan bergerak lebih rendah, daya tahan hidup sperma yang sebentar, dan stress oksidatif.
Kesimpulan
Dari pemaran di atas bisa kita simpulkan bahwa bermain handphone sambil tiduran memiliki dampak yang cukup berbahaya bagi kesehatan fisik maupun psikis kita. Oleh karenanya, penting bagi kita untuk meninggalkan kebiasan bermain hp sambil tiduran agar kita dijauhkan dari beberapa penyakit sebagaimana yang tersebut di atas.
Itulah informasi tentang 9 Bahaya Main Handphone Sambil Tiduran. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat bagi kita semua. Dan jangan lupa share artikel ini agar orang lain juga dapat merasakan manfaatnya. Jika ada tambahan point terkait isi dari artikel di atas, silahkan tambahkan pada kolom comment di bawah ini.
Tidak ada komentar untuk "9 Bahaya Main HP Sambil Tiduran Ini Wajib Diketahui"
Posting Komentar